Cincin Nikah

Kak Tara

Temukan pilihan cincin nikah terbaik disini lengkap dengan harga & model. Ada cincin ✓ emas ✓ titanium ✓ palladium ✓ berlian ✓ couple.

Berikut adalah referensi model dan harga cincin nikah yang bisa dijadikan patokan untuk mencari cincin idaman.

Rekomendasi Cincin Nikah 2024

1. Cincin Nikah Mewah

Cincin Batu Ruby dan Saphire

Cincin Nikah Tiaria 9k
tiaria.id

Desain cincin ini elegan dan tidak banyak detail. Namun yang membuatnya berbeda, yakni adanya batu alam pada cincin.

Batu biru adalah saphire untuk cincin pria. Warna ini cocok untuk pria sebab memiliki kesan elegan dan sejuk dipandang.

Sedangkan ruby berwarna merah dipasang dengan bentuk lingkaran di cincin wanita. Kesan feminim terpancar saat pengantin menggunakan cincin ini.

Mendapatkan sepasang cincin ini memang membutuhkan waktu karena harus dipesan dan dibuat terlebih dahulu.

Harga kedua cincin ini adalah sekitar 4 hingga 5 juta rupiah.


2. Cincin Nikah Emas

Emas putih cantik digunakan oleh yang berwarna dasar netral atau dingin (cool tone).

Emas berwarna kuning cocok untuk mereka yang berwarna dasar kulit kekuningan yang hangat (warm tone).

Cincin Klasik dengan Berlian

Cincin Nikah Tiaria 18k
tiaria.id

Contoh tersebut adalah desain yang sangat sederhana dengan berlian di atasnya. Emas 18 karat menampilkan kilau yang cantik dan menambah keindahan berlian.

Detail berupa lekukan-lekukan membuat cincin terlihat lebih estetis, namun tidak terkesan berlebihan. Kesederhanaan emas kuning ini akan membuat orang yang tidak suka menggunakan perhiasan sekalipun mau memakainya.

Desain ini cocok untuk pria dan wanita yang sederhana namun mengerti akan keindahan.

Harga kedua cincin ini sekitar 10 jutaan.

Cincin Emas Sederhana

Cincin Nikah Emas Simple
tiaria.id

Masih ada lagi yang lebih sederhana dari contoh pertama. Cincin ini sangat cantik meski dari luar hanya terlihat seperti cincin polos biasa saat masih dalam bentuk gambar.

Namun ketika dipakai, cincin ini membuat jari terlihat lebih jenjang, berkat ukurannya yang mungil dan ramping. Cincin model ini pasti disukai oleh para laki-laki yang tidak suka menggunakan perhiasan.

Harga sepasang cincin ini adalah 9 juta hingga 10 jutaan tergantung ukuran dan jenis bahan yang dipilih.


3. Cincin Nikah Emas Putih

Cincin Emas Putih Kelopak Semanggi

Cincin Nikah Silver Clover
tiaria.id

Semanggi adalah daun yang memiliki 3 kelopak. Bentuk ini sangat unik dan jarang diabadikan dalam bentuk cincin.

Banyak cerita yang menyatakan bahwa semanggi adalah simbol keberuntungan. Gambar tersebut adalah salah satu contoh desain cincin wanita yang berbentuk daun semanggi sebagai dasar dari berlian.

Pada desain ini, berlian terlihat sangat cantik dan tidak berlebihan.

Harganya sebesar 27 jutaan untuk mendapatkan satu cincin cantik ini.

Cincin Emas Putih Batu Topaz

Cincin Nikah Emas Putih Batu Topaz
tiaria.id

Tak hanya berlian yang bisa mempercantik perhiasan. Batu topaz, juga bisa digunakan sebagai batu yang menghiasi cincin pernikahan. Desain unik cincin nikah ini contohnya.

Bagian depan cincin mengerucut ke tengah dan membuat bentuk seperti penyatuan dua sisi cincin dalam satu titik. Pada cincin pria, seluruh bagiannya polos tanpa tambahan batu. Sedangkan pada cincin wanitanya dihiasi sederet batu topaz kecil.

Paduan topaz dan bentuk unik cincin ini sangat langka.

Sepasang cincin yang terbuat dari emas putih 9 karat ini dihargai 4 hingga 5 jutaan tergantung ukuran dan berat cincin.

Cincin Emas Putih Pengantin Wanita

Cincin Nikah Berlian Forever E01
tiaria.id

Contoh berikut ini adalah bentuk cincin yang menjadi idaman nyaris semua wanita. Dengan bentuk lingkaran cantik dan puncak berhias berlian besar.

Cincin seperti ini sangat sederhana namun terlihat begitu elegan. Ini disebabkan perhatian orang hanya akan tertuju pada bagian mata cincin yang berhias berlian tersebut.

Pembelian cincin ini tidak disertai cincin nikah pria. Jadi jika menginginkan sepasang cincin, sang pria harus membeli lagi secara terpisah.

Untuk membawa pulang cincin ini pengantin pria harus membayar sebesar 7 hingga 8 juta.


4. Cincin Nikah Palladium

Cincin Palladium Cantik

Cincin Nikah Palladium Cantik
orori.com

Sepasang cincin cantik ini, terbuat dari logam palladium. Desainnya mewah dan memiliki ornamen yang membuat tampilannya semakin mengesankan.

Untuk cincin wanita, ada hiasan berupa berlian-berlian kecil di bagian atasnya. Sehingga saat digunakan, berlian ini memberikan kilau yang cantik.

Kedua cincin ini dijual bersamaan dan berharga sekitar 5 jutaan.

Cincin Couple Palladium Love

Cincin Nikah Palladium Love
orori.com

Desain cincin nikah palladium ini sangat unik. Sebab kedua cincin bisa disatukan dan membentuk simbol hati. Ini bagaikan perumpamaan bahwa kedua mempelai saling menemukan dan melengkapi hingga ke jenjang pernikahan.

Desainnya tidak banyak ornamen, hanya lingkaran biasa yang fokus ke bagian hati dengan hiasan batu di atasnya.

Sepasang cincin ini berharga 13 jutaan.

Sebanding dengan kerumitan desain dan kecantikan yang dipancarkan.


5. Cincin Nikah Unik

Kombinasi Emas Putih dan Rose Gold

Cincin Nikah Unik Emas Putih Dan Pink
tiaria.id

Desain silang yang diusung oleh cincin ini menambah keunikan kombinasi dua warna emas. Biasanya pengantin akan memilih menggunakan emas kuning atau putih.

Namun desainer cincin ini cukup cerdas dan memilih untuk menggunakan keduanya sebagai bahan. Kombinasinya juga terlihat sangat menawan. Ini seperti melihat dua orang dengan karakter berbeda yang disatukan dalam bentuk pernikahan yang harmonis.

Untuk menggunakan cincin ini, pengantin harus membayar sekitar 11 juta rupiah.

Cincin Pengantin Wanita Unik

Cincin Nikah Pengantin Wanita Unik
tiaria.id

Cincin untuk pengantin wanita ini terlihat sangat elegan. Berlian besar di tengah, terlihat seperti dipeluk oleh cincin tersebut.

Lekukan yang tercipta dari logam emas putih membuat cincin terlihat sangat cantik.

Untuk memesan cincin ini membutuhkan uang sebesar 20 jutaan.


6. Cincin Nikah Couple

Berlian dengan Cincin Silver Sederhana

Cincin Nikah Berlian Silver Simple
orori.com

Tak hanya emas yang bisa dipadukan dengan berlian. Silver atau perak juga cocok untuk membungkus berlian dalam bentuk cincin.

Contoh ini memperlihatkan desain cincin nikah yang sederhana, namun sangat elegan. Bentuknya seperti ada dua lapisan dalam satu cincin.

Untuk memesan sepasang cincin ini, memerlukan dana sebesar 2 hingga 3 juta.

Cukup terjangkau jika budget pernikahan terbatas namun menginginkan jenis cincin yang cantik dan elegan.

Cincin Silver dengan Permata

Cincin Nikah Silver Dengan Permata
orori.com

Sentuhan akhir glossy dan dove menjadi ciri desain unik ini. Permata dibagian tengah cincin dikelilingi oleh ornamen berbentuk segitiga.

Jika biasanya desainer menggunakan desain berlekuk-lekuk, cincin ini berbeda dan terlihat lebih modern.

Harga sepasang cincin silver ini adalah sekitar 3 jutaan rupiah.


7. Cincin Nikah Berlian

Berlian masih juga menjadi pilihan para pengantin yang ingin terlihat elegan.

Cincin Berlian Desain Mewah

Cincin Nikah Couple Love Miller
tiaria.id

Desain cincin ini sepertinya terinspirasi dari bentuk mahkota. Kedua buah perhiasan untuk pria dan wanita ini memiliki bentuk dasar berbeda, namun masih dalam satu tema.

Cincin prianya berbentuk lingkaran dengan hiasan batu-batu kecil mengelilingi seluruh permukaan luarnya. Sedangkan cincin wanita, memiliki lekukan di bagian atasnya, lengkap dengan hiasan batu-batu kecil di setiap lekuk.

Kedua cincin ini dijual sepasang dengan harga sekitar 13 jutaan.

Desain Unik Berlian Di Bagian Dalam

Cincin Nikah Berlian Tersembunyi
tiaria.id

Desain berikut ini sepertinya cocok untuk orang yang sederhana dan tidak sombong.

Di saat orang lain berlomba-lomba membuat cincin dengan batu besar yang mencolok, desain ini menyimpan batu hanya untuk dinikmati sendiri.

Berlian diletakkan dengan elegan di bagian dalam cincin. Saat dipakai, cincin ini terlihat polos tanpa ornamen apapun. Namun saat dilepas dan diletakkan, berlian terlihat muncul di bagian dalamnya.

Cincin berkelas ini dibanderol dengan harga 12 jutaan sepasang.


8. Cincin Nikah Simple

Cincin dengan Kombinasi Glossy & Dove

Cincin Nikah Kombinasi Gloss Dan Dove
orori.com

Desain ini merupakan paduan dari gaya glossy dan dove yang terbuat dari silver. Sebenarnya pemesan bisa juga memilih emas putih sebagai bahan utama.

Bagian dasar cincin menggunakan berkilau, dan terlihat seperti dilapisi oleh lapisan kedua yang dove.

Sepasang cincin ini dapat dibeli dengan harga 3 hingga 4 jutaan.

Cincin Desain Sederhana

Cincin Nikah Simple
orori.com

Cincin ini memiliki ornamen berupa garis memanjang di seluruh permukaan. Di bagian tengah terdapat batu seperti cincin pada umumnya.

Desainnya terlihat minimalis dan modern untuk digunakan pada pernikahan atau pertunangan. Segala jenis gaun dan tema acara cocok dengan cincin jenis ini.

Harga yang harus dibayar untuk membawanya pulang adalah sebesar 13 jutaan.


9. Cincin Nikah Titanium

Titanium Model Sederhana

Cincin Nikah Titanium Simple
Photo by Philbert Pembani from Pexels

Untuk desain cincin pria dengan bahan dasar titanium, bisa dibentuk sederhana seperti contoh tersebut. Cincin dengan permukaan lebar, akan menambah kesan maskulin pada pria.

Sehingga saat digunakan mereka bisa tetap percaya diri. Bagian dalam cincin bisa menggunakan titanium berwarna gelap dan kemudian dilapisi dengan permukaan berwarna silver.

Hampir semua pengrajin bisa membuat cincin dengan model ini, sebab sangat sederhana dan tidak banyak ornamen. Cincin model ini cocok dipadukan dengan cincin wanita yang bertahta berlian atau batuan di permukaannya.

Titanium Gold & Silver

Cincin Nikah Titanium Garis Garis
pexels.com

Masih mengusung konsep sederhana dengan lebar cincin agak besar, cincin titanium tersebut disepuh warna emas dan silver.

Dua permukaan dengan bentuk berlapis seperti gambar, dipercantik dengan adanya ornamen garis di seluruh permukaan cincin.

Keindahannya ditambah dengan adanya batu di bagian atas cincin. Kecil namun sangat menawan.


10. Cincin Nikah Platinum

Bahan ini berkarakter lebih mirip dengan silver.

Warna dasarnya putih menuju perak dan berkilau. Bahan ini bisa dijadikan pilihan jika pengantin pria tidak ingin menggunakan bahan dari emas.

Ide Cincin Platinum Dengan Berlian

Cincin Nikah Platinum Berlian
pexels.com

Platinum dan berlian nyatanya sangat serasi. Desain tersebut bisa menjadi inspirasi bagi calon pengantin yang suka dengan berlian.

Tiga berlian di bagian atas cincin membawa kesan mewah seketika.

Dengan hiasan batu-batu permata kecil yang melengkapi di sekeliling batu terbesar, pengantin akan terlihat seperti putri saat memakainya.

Cincin dengan Batu Topaz

Cincin Nikah Platinum Batu Topaz
Gambar oleh starbright dari Pixabay

Tak melulu berlian yang besar, batu topaz berwarna biru keunguan ini juga menarik perhatian.

Potongan oval yang presisi dan cantik sangat cocok disandingkan dengan bahan cincin dari platinum.


Cincin-cincin pernikahan bisa kamu dapatkan di toko perhiasan terdekat atau toko online perhiasan, seperti orori.com, tiaria.id, atau vncojewellery.com.

Demikianlah pembahasan 20 cincin nikah pilihan rekomendasi untuk Anda. Semoga bermanfaat.

Tara Adhelia - Otwhalal

Penulis

Kak Tara

Content Editor di Otwhalal.com. Milennial yang senang dengan topik seputar asmara dan romantis.

    Tinggalkan komentar